UPACARA DALAM RANGKA HARI KEBANGKITAN NASIAONAL KE-116 TAHUN TANGGAL 20 MEI 2024 DI PIMPIN OLEH KETUA PN TAHUNA

Tahuna.20/05/2024 dalam rangka Upacara Peringatan Hari Kebangkitan Nasional Tahun 2024 yang di Pimpin YM Ketua Pengadilan Negeri Tahuna Bapak Paul Belmando Pane, S.H.M.H., dengan Tema DALAM PERINGATAN KE-116 HARI KEBANGKITAN NASIONAL’’KEBANGKITAN KEDUA MENUJU INDONESIA EMAS’’ yang dilaksanakan dihalaman Depan Kantor Pengadilan Negeri di mulai pada pukul : 08 : 00 – selesai di hadiri oleh YM Wakil Ketua Pengadilan Negeri Tahuna Bapak Sigit Triatmojo,S.H.M.H., Para Hakim, Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural, Para Panitera Muda, Para Panitera Pengganti, Juru Sita, Staf, CPNS dan PPNPN dalam sambutan YM Ketua Pengadilan Negeri Tahuna Bapak Paul Belmando Pane,S.H.M.H., selaku Pemimpin Upacara mengajak kepada kita semua bersyukur dan Berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa karena pada hari ini kita bisa bersama dalam mengikuti Upacara dalam rangka Memperingati Hari Kebangkitan Nasianal yang ke-116,karena hari-hari ini kita dihadapkan pada realitas yang terpampang terang yakni kemajuan teknologi yang melesat cepat.kita sudah memilih bukan hanya ikut-serta, tetapi lebih daripada itu menjadi pemain penting agar dapat menggapai dunia lebih dari seabad lalu tepatnya pada 20 Mei 1908,telah lahir organisasi Boedi Oetomo, yang dimasa itu telah menumbuhkan bibit bagi cita-cita mewujudkan kemerdekaan Indinesia.Hari berdirinya Boedi Oetomo inilah yang kelak menjadi simbol dari Kebangkitan Nasional yang kita rayakan ini.Organisasi Boedi Oetomo bermula dari sejumlah dokter dan calon dokter di Batavia yang berkumpul mendirikan suatu organisasi moderen,Banyak yang menaruh harapan pada organisasi ini dan menganggap sebagai motor penggerak gerakan kemerdekaan di tanah Hindia Belanda.bahkan Van Deventer, seorang tokoh politik Etis Belanda, menyatakan ‘’Suatu yang ajaib sedang terjadi, Insulinde molek yang sedang tidur, sudah terbangun’’. Boedi Oetomo menjadi awal mula tempat orang belajar dan berdebat tentang banyak hal, seperti pentingnya pendidikan barat bagi rakyat Hindia Belanda serta penyebaran pendidikan bagi seluruh lapisan rakyat tampa memandang priayi atau bukan .dari sana timbul pemikiran penting memperluas keanggotaan yang mencakup seluruh rakyat Hindia Belanda.dalam era ini kemajuan teknologi telah menghampiri kehidupan kita sehari-hari dan menjadi bagian dari peradaban kita hari ini.kemajuan telah terpanpang didepan mata kita.momen ini mesti kita tangkap agar kita langgeng menuju mimpi sebagai bangsa.tidak mungkin bagi kita untuk berjalan lamban, karena kita dikejar dengan waktu dititik inilah seluruh potensi sumber daya alam kita, bonus demofgrafi kita, potensi transformasi digital kita menjadi modal dasar menuju ’’Indonesia Emas 2045. mari kita rayakan kebangkitan nasiaonal kedua menuju Indonesia Emas.selanjunya foto bersama.